Muspimcab PCM Weru Tetapkan 27 Calon Formatur via E-Voting

Sukoharjo – Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Weru Daerah Sukoharjo mengadakan Musyawarah Pimpinan Cabang (Musypimcab) pada hari Ahad (20/08/2023) bertempat di aula SMK Muhammadiyah Watukelir.
Mengambil tema “Memajukan Weru Mencerahkan Ummat”, dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh 41 peserta yang terdiri dari Anggota Harian Pimpinan Cabang Muhammadiyah Weru, Ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) se-Kecamatan Weru, serta perwakilan dari ortom Cabang Weru, yaitu Aisyiyah, Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiyah, Hizbul Wathan, IPM dan Tapak Suci.
Ketua PCM Weru H. Sukasno,SH dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada para anggota pimpinan cabang, pimpinan ranting, serta ortom tingkat cabang yang telah hadir dalam pelaksanaan Musypimcab.
“Pelaksanaan Musypimcab tahun ini sengaja diselenggarakan tidak terlalu jauh dari Musycab dikarenakan untuk efisiensi waktu yaitu tidak lebih dari satu pekan. Dan setelah Musypimcab ini akan diselenggarakan Musycab pada hari Ahad, tanggal 27 Agustus 2023 di MIM Karangtengah,” paparnya.
Sekretaris PCM Weru Drs. H. Sagiyo menyampaikan bahwa agenda Musypimcab adalah penetapan draf tata tertib musycab, tata tertib pemilihan dan penetapan calon formatur PCM Weru periode Muktamar 48.
Beliau Drs. H. Sagiyo yang juga selaku ketua pengarah (SC) yang memandu acara penyusunan tatib. Diawali dengan membacakan draf yang sudah disusun sebelumnya dan kemudian mempersilakan peserta Musypimcab untuk memberikan masukan pada draf yang sudah disusun.
Ketua Panitia Pemilihan Musycab Makmuri, S.Ag dalam berita acara Musypimcab menyampaikan bahwa dari 51 calon sementara yang diusulkan, ada 43 yang menyatakan bersedia dan 8 yang menyatakan tidak bersedia.
“Dari ke 43 bakal calon yang ada maka akan dilakukan pemilihan secara E-Voting yang dipilih oleh peserta muspimcab dan mengerucut menjadi 27 bakal calon formatur,” pungkasnya.
Pemilihan dalam Muspimcab dan Muscab yang akan datang dilakukan secara E-voting, bekerjasama dengan tim media center dari Pemuda Muhammadiyah Daerah Sukoharjo yang dikelola oleh Kholilurrahman.
Alhamdulillah setelah pemilihan dalam Muspimcab ini terjaring 27 bakal calon formatur yang akan dipilih pada Musyawarah Cabang yang akan datang dengan memilih 9 nama yang akan menjadi formatur tetap.
1 Comment
Sukses selalu buat Muhammadiyah Weru